Selasa, 12 November 2013

PROFIL SEKOLAH

PG/TK Islam Kreatif Salsabila
       
 Bangunan penuh kenangan Kelompok Bermain Islam Salsabila
       Adalah sebuah lembaga pendidikan untuk anak usia 2,8 - 5 tahun. Lembaga ini berdomisili di Jl. KH. Wahid Hasyim. Lembaga ini berdiri sejak tahun 2003 dimulai dari lembaga Kelompok Bermain Salsabila.KB Islam Salsabila merupakan lembaga KB pertama di wilayah Sempaja.Dengan memakai ruang tamu kediaman ibu Patmi.Jumlah murid perdana 15 anak. Dan pada tahun 2010 sesuai harapan orang tua murid maka berdirilah lembaga TK Islam Kreatif Salsabila dengan jumlah murid 30 anak.Saat ini (2013), jumlah itu telah bertambah menjadi dua kali lipat.
Bangunan yang mencoba merubah tantangan menjadi peluang bagi era baru kepemimpinan


       Selama berdiri, telah beberapa kali tempat kegiatan belajar ini diterjang banjir... ya ...setelah sempat tambal sulam papan lantai, alhamdulillah sejak 2012 lalu, kegiatan belajar telah menempati "arena" baru.

Semoga keberkahan senantiasa Allah limpahkan bagi para pengguna bangunan-bangunan tersebut. Terima kasih kepada semua pihak yang telah turut berpartisipasi dalam pembangunan gedung baru tersebut. Semoga Allah memberikan balasan dengan yang lahih baik. jazaakallah khairan katsir.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright 2009 PG/TK ISLAM KREATIF SALSABILA. Powered by Blogger
Blogger Templates created by Deluxe Templates
Wordpress by Wpthemesfree